Mesin Pencari

Sabtu, 25 September 2010

Budidaya Udang dalam Google Directory

.......khusus versi Bahasa indonesia

Google Directory adalah salah satu bentuk layanan Google yang disediakan untuk para pengunjung website agar dapat menemukan informasi terkait dengan website berdasarkan substansinya. Direktori tersebut terdiri dari kumpulan/koleksi link website yang disusun berdasarkan kategori dan subkategori. Google Directory diawali dengan kumpulan situs web yang dipilih oleh editor. Setelah itu, Google akan menerapkan teknologi PageRank dan berbagai faktor lain untuk menentukan peringkat situs berdasarkan tingkat kepentingannya. 

Pendekatan unik untuk menentukan peringkat situs web ini memungkinkan halaman berkualitas terbaik muncul sebagai hasil teratas dalam kategori Google Directory.

Tidaklah mudah bagi sebuah blog/website untuk dapat diterima dan dimasukkan dalam Google Direktory tersebut karena melalui proses review dari editor-editor Google dari berbagai negara. Dua  aspek penting yang dijadikan dasar dalam mereview suatu blog/website adalah:
  1. tingkat keaslian (original) tulisan/artikel di dalam blog/website tersebut., dan
  2. tingkat manfaat dari blog/website bagi para pengguna internet dalam mencari informasi yang diperlukannya.
Terkait dengan budidaya udang, Google Directory menyediakan sub directory (khusus blog/website berbahasa Inggris) untuk informasi yang berhubungan dengan budidaya udang.  Tahukah Anda, bahwa versi bahasa inggris dari blog ini (shrimp culture information/marindro’s blog) berhasil masuk dalam Google Directory (secara detail Google Directory, category: Science– Agriculture–Aquaculture–Crustaceans). Saat ini blog tersebut berada di posisi 8 di Google Directory dan sudah diakses oleh pengunjung dari 138 negara.

Terbersit rasa bangga dari penulis karena shrimp culture information/marindro’s blog dapat mewakili Indonesia di dalam Google sub-directory terkait budidaya udang. Meskipun berupa blog (bukan website) dan dikelola secara personal di saat waktu luang, tapi secara kualitas artikel yang terdapat di blog tersebut oleh Google disejajarkan dengan website-website manca Negara yang sudah dikelola secara professional, bahkan secara peringkat berada di atas website budidaya udang dari FAO. Secara detil susunan berdasarkan peringkat dari Google Directory, category: Science– Agriculture–Aquaculture–Crustaceans dapat dilihat pada gambar di bawah ini atau klik di sini



Penulis berharap artikel/tulisan ini bisa menjadi inspirasi bagi yang lain khususnya para pelaku budidaya udang untuk ikut membagikan ilmunya melalui tulisan-tulisan di internet agar bisa bermanfaat  bagi yang memerlukannya sehingga dapat memajukan usaha budidaya udang di Indonesia.

Dengan segala kerendahan hati pula, penulis mengucapkan banyak terima kasih kepada para pengunjung blog ini yang ikut andil dalam mendukung keberhasilan shrimp culture information /marindro’s blog masuk dalam Google Directory.

Berikan terus dukungan Anda agar shrimp culture information sebagai blog asli Indonesia bisa tetap berada dalam Google Directory dengan cara :
  1. Tekan tombol ini  
  2. Akses terus http://marindro.blogspot.com/
  3. Tekan menu 02-English Version dari blog ini yang berada di menu bagian atas setiap Anda mengunjungi blog ini
Sekali lagi  …. terima kasih atas dukungannya......
…..tunjukkan pada dunia bahwa Indonesia bisa …..

1 komentar:

  1. Artikelnya bagus, bermanfaat,
    Kami menawarkan produk :
    - Kapur pertanian /Kaptan / Dolomite
    - Kapur Tohor /Cao / Kalsium Oksida.
    - Kapur Siram/ CaOH2 / Kalsium Hidroksida.
    - Kapur mill/ CaCo3 /Kalsium Karbonat dll.
    -Zeolite
    -Bentonite

    Untuk informasi pemesanan Silahkan hubungi penjual :
    081281774186
    085793333234
    Lokasi Pabrik Di Padalarang Bandung Barat

    BalasHapus